Milad Muhammadiyah ke-113 Tahun 2025 || SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura Rayakan Bersama Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun

Siswa-siswi SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura Ikut Acara Milad Muhammadiyah ke 113

 

smkmudabawean – Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun Sangkapura, Bawean, Gresik, Jawa Timur, menggelar peringatan Milad Muhammadiyah ke-113 pada Selasa, 18 November 2025, di lapangan Perguruan Muhammadiyah Ranting Daun Sangkapura Gresik. Acara yang dimulai pukul 09.30 WIB ini dihadiri oleh seluruh lembaga pendidikan di bawah naungan Muhammadiyah, termasuk TK ABA Daun, MI Daun, TPQ, MTs 5 Daun, SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura, serta berbagai Ortom  (Organisasi Otonom) tokoh-tokoh Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun dengan menggunakan seragam lembaga dan ortom.

Hadir dilapangan perguruan Muhammadiyah Daun acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah, “Sang Surya”. Sudarsono, S.Pd, Selaku Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun, dalam sambutannya menyampaikan amanat bahwa tema peringatan milad ke-113 tahun ini, “Memajukan Kesejahteraan Bangsa,” sejalan dengan Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4, yakni melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia. Beliau juga menyampaikan bahwa Muhammadiyah sudah banyak berkontribusi untuk Bangsa dan Negara ini yang patut kita syukuri dan Kita sebagai generasi penerus untuk melanjutkan perjuangan pendiri Muhammadiyah yakni KH. Ahmad Dahlan.

Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun bersam Kepala Lembaga dan Ketua Ortom

Puncak acara adalah pemotongan tumpeng Milad oleh Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun, Bapak Sabhan, didampingi para pimpinan lembaga dan Ortom. Bapak Sabhan menyampaikan rasa syukur karena peringatan Milad Muhammadiyah di Ranting Daun ini berlangsung khidmat dengan kondisi cuaca cerah, setelah beberapa hari sebelumnya Bawean diselimuti mendung dan hujan. Ia berharap semangat perjuangan KH. Ahmad Dahlan terus menyala dalam memajukan pendidikan, sosial, dan kemanusiaan.

SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura (SMK MUDA Bawean) sebagai lembaga yang dibawah naungan Majelis Dikdasmen Pimpinan Ranting Muhammadiyah Daun ikut hadir dalam acara peringatan Milad Muhamamdiyah Ke-113 Tahun 2025, kehadiran SMK MUDA Bawean dalam acara ini merupakan bentuk komitmen lembaga pendidikan ini untuk terus mendukung dan melanjutkan perjuangan Muhammadiyah dalam memajukan kesejahteraan bangsa sesuai dengan tema Milad Muhammadiyah ke-113 “Memajukan Kesejahteraan Bangsa”, acara peringatan Milad Muhammadiyah ke-113 ini bertujuan untuk mengenang perjalanan panjang Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah, pendidikan, dan pelayanan masyarakat, serta untuk meningkatkan kesadaran dan komitmen dalam memajukan kesejahteraan bangsa. #admin

Bagikan ke :

SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura

Baca semua berita yang ada, seputar SMK Muhammadiyah 4 Sangkapura

Kategori

Postingan Terakhir

  • All Posts
  • Akademik
  • Alumni
  • Berita & Pengumuman
  • Ekstrakurikuler
  • Kegiatan Sekolah
  • Prestasi

Tags

    Contact Info

    Hubungi :

    Edit Template

    About Our School

    Menjadikan sekolah yang Mandiri, Unggul, Disiplin, dan Agamis.

    About School

    About Us

    Services

    Help Centre

    Quick Links

    Classes

    Programs

    Become Teacher

    Contact Us

    © 2023